War Horse

Pernah dengar kata  "War Horse"? Pernah lihat film War Horse? Pada belum tahu kan? Sip.. #ngece banget.. Haha.. Ya udah deh.. Ini aku bahasin film War Horse.. Go to The Next!!




   War Horse menceritakan perjuangan seekor kuda jantan muda berasal Inggris bernama Joey,  melewati  peperangan antara Jerman dengan Inggris (Perang Dunia I) dan berjuang pulang kembali di pelukkan majikan sebenarnya. Cerita War Horse diambil dari sebuah novel War Horse karya Michael Morpurgo, disutradarai oleh Steven Spielberg. Ini ceritanya.   
        Albert Narracott (Jeremy Irvine) (Biasa dipanggil Albert/Albie), seorang remaja yang hidup bercukupan yang tinggal di Devon, Inggris, mendapat seekor kuda dari ayahnya yang pemabuk, Ted Narracott (Peter Mullan) , dengan harga 30 guineas. Lalu Albert menamai kuda barunya itu Joey. Awalnya, ibunya Albert , Rosie Narracott (Emily Watson), tidak setuju dengan kedatangan Joey karena Joey dibeli dengan harga yang mahal. Kedatangan Joey membuat kehidupan keluarga Albert menjadi sengsara karena harus membayar seluruh hutang bayar pembelian kuda tersebut dan uang sewa rumah kepada Tuan Lyons (David Thewils) yang sombong, selain itu Perang Dunia I dimulai. Namun, Albert merasa senang bersama Joey. Akhirnya, Albert harus merelakan kuda kesayangannya dijual kepada seorang kavalari, Kapten Nicholls (Tom Hiddleston), untuk perang. Albert ingin mengikuti perang untuk tetap bersama Joey. Namun, karena usianya belum cukup untuk ikut perang, dia ditolak. Tak lama kemudian, akhirnya Albert diperbolehkan mengikuti perang untuk menemukan Joey bersama sahabatnya, Andrew. Ketika perang, Joey selalu berpindah tangan kepemilikkan diantara kedua negara tersebut. Banyak penderitaan yang dia alami juga Joey harus menyaksikan langsung kematian temannya, Topthron, seekor kuda jantan berwarna hitam. Hingga akhirnya, Joey berlari kabur dan tersangkut kawat dan tergeletak lemas di Tanah Tak Bertuan (No Man's Land), karena Joey belum bisa lompat. Joey dibebaskan oleh seorang pasukan tentara Jerman yaitu Peter (Hinnerk Schönemann) dan seorang tentara Inggris yaitu Collin (Toby Kebbell). Peter mengalah dan menyerahkan Joey kepada Collin untuk dirawat. Joey dinyatakan kakinya terserang tetanus oleh seorang dokter tentara dan harus ditembak mati untuk melepaskan penderitaannya. Dokter tersebut menyuruh Sgt. Fry untuk menembak kuda tersebut. Namun, siulan Albert yang nyaring (seperti suara burung hantu) yang membuat Joey selalu ingat Albert membuat Joey menghampiri dirinya. Albert yang matanya terkena gas, berusaha membuktikan pada sersan dan komandonya untuk membuktikan bahwa Joey miliknya dengan menyebutkan ciri-ciri Joey. Yaitu kaki-kakinya yang menyerupai empat kaus kaki putih dikenakan di kaki Joey  dan tanda berbentuk permata putih di dahi Joey. Karena tertutup lumpur, Collin membantu Albert menegaskan pernyataannya dengan membersihkan Joey. Joey diakui Sgt. Fry (Eddie Marsan) dan seorang dokter tentara (Liam Cunningham) bahwa dia memang miliknya Albert. Setelah perang dinyatakan selesai, Albert harus menerima kenyataannya yang pahit. Ia harus melelang Joey, karena Albert bukanlah seorang perwira. Hanya perwira yang boleh membawa pulang kudanya. Namun, banyak teman Albert yang ikut kasihan sehingga mereka ikut membantu dia membeli Joey dan kembali pada Albert. Usaha mereka gagal. Seorang kakek tua berhasil membeli Joey dengan harga 100 pounds. Albert berusaha meminta Joey kembali padanya tetapi ia akhirnya melepaskannya. Joey berbalik pada Albert namun Albert menyuruh untuk bersama kakek tersebut. Kakek tersebut menyadari melihat kesetiaan Joey dengan pemiliknya, Albert. Joey pun dikembalikan pada Albert oleh kakek tersebut. Albert dan Joey kembali ke rumahnya di Devon, Inggris.

Kalau teman-teman melihat film ini, pasti tersentuh sampai mau menangis melihat film perjuangan kuda ajaib yang malang ini....

 

Komentar

Postingan Populer